Banyaknya jenis bahan gamis yang bisa digunakan saat ini turut mendorong perkembangan desain baju gamis yang makin pesat. Tak sedikit model dan desain busana terbaru, utamanya desain gamis, yang telah lahir dari tangan kreatif para desainer muslim kita. Dan desain dan model busana muslimah terbaru pun selalu muncul setiap pekan.
Banyaknya jenis jenis bahan gamis tentunya tak bisa dilepaskan dari kemajuan teknologi pembuatan tekstil. Dari tekstil yang menggunakan bahan serat alami hingga serat sintetis, dari yang mahal hingga yang murah telah tersedia untuk pasar fashion di Indonesia.
Nah, untuk mengenal jenis bahan apa saja yang digunakan untuk pembuatan baju gamis, berikut beberapa yang paling populer dan banyak dijual di pasaran. Anda bisa memilih baju gamis berdasarkan jenis bahan yang digunakan dan disesuaikan dengan kemampuan keuangan anda.
1. Jenis Bahan Gamis Kain Katun
Bahan katun terbuat dari serat kapas sehingga terasa halus dan mudah menyerap keringat. Sifat kain ini yang tidak mudah kusut, awet, dan harganya yang tidak terlalu mahal menjadiknnya pilihan favorit untuk digunakan sebagai bahan busana, termasuk baju gamis santai. Busana yang memanfaatkan jenis kain ini juga terasa dingin saat dikenakan sehingga nyaman. Yang sedang populer sekaran ini adalah gamis bahan katun jepang.
2. Jenis Bahan Gamis Kain Halus
Busana gamis juga banyak menggunakan jenis kain halus, seperti kain sutera yang terbuat dari serta alami ulat sutera. Kainnya yang halus, dingin, dan memberikan kesan mewah menjadikannya banyak dimanfaatkan untuk pembuatan busana resmi dan eksklusif, termasuk untuk pembuatan baju gamis pesta. Jenis kain ini termasuk yang terbaik dibandingkan jenis kain lainnya dan harganya pun cukup mahal.
3. Jenis Bahan Gamis Kaos Rayon
Model gamis kaos rayon belakangan makin populer dan menjadi busana casual pilihan untuk berbagai kegiatan dan aktivitas. Kaos rayon merupakan jenis spandek yang lentur dan nyaman saat dipakai. Penampilannya yang modis juga menjadikannya cocok untuk dikenakan pada berbagai jenis kegiatan, baik untuk jalan-jalan ataupun aktvitas santai lainnya.
Demikian informasi ringan tentang beberapa jenis bahan gamis yang banyak digunakan untuk pembuatan baju muslim, gamis, hijab, maupun jenis busana muslimah lainnya, semoga informasi ini berguna untuk anda.
Penelusuran terkait : jenis kain untuk gamis, bahan gamis, bahan gamis yang adem, jenis kain untuk gamis dan gambarnya